Lulusan 2024 Yang Lolos PTN (Part 1)

Lulusan 2024 Yang Lolos PTN (Part 1)

Kabar gembira terus kami terima dari alumni 2024. Makin banyak lulusan 2024 yang diterima di PTN yang ternama dan tersebar di berbagai wilayah. 
Satu per satu data diterima oleh koordinator guru BK, Pak Ulil Al-Bab, S.Pd. Perlu kesabaran untuk mencari dan menunggu informasi alumni yang lolos di akhir-akhir ini. Bahkan dari redaksi sempat menunda karena data pelan-pelan bertambah. 
Namun karena ini kabar gembira, redaksi akhirnya tidak sabar menunggu untuk menyampaikan berita ini supaya memotivasi adik-adik kelas. 
Sementara kami baru mendapat kabar 24 nama alumni yang diterima di berbagai PTN. Sampai berita ini diunggah, masih ada data yang masuk. 
Ada yang di Universitas Diponegoro, Unnes, UNS Surakarta, UNY Yogyakarta, Unsud Purwokerto, ISI Yogyakarta, Politeknik Semarang, Politeknik Bali, IAIN Kudus. Bahkan ada yang diterima di kedokteran di Unwahas. 
Selamat kepada para alumni yang lolos. Semoga berhasil dalam studi. Ayo semangat.